Senin, 13 Juli 2015

MERACIK JAMU TEMULAWAK AGAR TIDAK PAHIT

AGEN TOGEL - Temulawak termasuk dalam jenis tanaman temu-temuan seperti kunyit dan jahe. Temulawak merupakan bahan baku utama pembuatan jamu. Dalam campuran setiap jamu, setidaknya 70% terdapat temulawak. Bagian yang digunakan untuk pembuatan obat adalah bagian umbinya atau rimpangnya. Beberapa penelitian menyatakan bahwa kandungan yang dimiliki temulawak lebih kompleks daripada ginseng sehingga khasiat temulawak pun lebih banyak untuk kesehatan.

Temulawak dapat mencegah dan mengatasi beraneka macam penyakit seperti gangguan liver, mencegah hepatitis, meningkatkan produksi cairan empedu, membantu pencernaan, mengatasi radang kandung empedu, radang lambung dan gangguan ginjal, seperti sakit kepala, maag, sembelit, masuk angin, bahkan jerawat di wajah.
 
Cara mengolah temulawak menjadi jamu agar menghilangkan rasa pahit ketika dikonsumsi. Persiapkan Bahan Jamu Temulawak sebagai berikut: 100 gram temulawak, 40 gram asam kawak tanpa biji , 200 mililiter air matang,  4 lembar daun pandan, 200 gram gula aren, 20 gram jintan, 50 gram kencur, 2 liter air.

Cara membuat jamu temulawak: Pertama siapkan temulawak dan kencur kemudian diris tipis-tipis agar keluar sarinya.kemudian sangrai temulawak dan kencur beberapa saat. Temulawak dan kencur dicampurkan dengan asam kawak, jinten dan 200 mililiter air matang, lalu haluskan menggunakan blender. Rebus gula aren dan daun pandan sampai gula menjadi larut. Masukkan campuran temulawak ke dalam rebusan air gula dan pandan. Lalu aduk sampai benar-benar rata. Saring campuran tersebut dan hidangkan. (kk)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar